Pemkab Bondowoso Lakukan MoU Kembangkan Sinergi Potensi Sumberdaya Pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi

Kepala Bagian Pemerintahan Sekretariat Pemkab Bondowoso Abdul Manan saat menyampaikan laporannya (foto dok: Istimewa)
Bondowoso, Ulas.co.id – Pemerintah Kabupaten Bondowoso melalui Kepala Bagian Pemerintahan (Kabag Pem) lakukan sinergi Potensi Sumberdaya Guna Mengembangkan kerjasama pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi.
Dalam laporannya, Kepala Bagian Pemerintahan Kabupaten Bondowoso, Abdul Manan menyampaikan bahwa tujuan kerjasama tersebut untuk mensinergikan potensi sumber daya yang dimiliki guna mengembangkan kerjasama pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi dalam bidang pemerintahan pembangunan dan kemasyarakatan.
“Selain itu juga untuk menyinergikan sumberdaya yang dimiliki untuk mengembangkan penyebaran informasi dan edukasi melalui jasa penyiaran,” terangnya. Kamis (10/10/2024) bertempat diperinggitan rumah dinas Bupati.
“Selain itu, hal tersebut juga untuk mensinergikan sumberdaya para pihak dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan di Pemkab Bondowoso melalui semua layanan yang ada di kantor pos Bondowoso,” tandasnya.
Penandatangan MOU Pemerintah Kabupaten Bondowoso dengan 8 Universitas dan lbag tersebut diantaranya:
Universitas Surabaya
Institut Tehnologi Dan Sains Mandala
Radio Republik Indonesia Jember
Universitas Abdurrahman Saleh Situbondo
PT. Pos Indonesia Cabang Bondowoso
Politehnik Kesehatan Kementrian Kesehatan Denpasar.
Sekolah Tinggi Ilmu Syariah Darul Falah Bondowoso.
Instiitut Tehnologi Sains Dan Kesehatan Rumah Sakit Dokter Soepraoen Kesdam V Brawijaya Malang. (Yus)