Pemkab Bondowoso Gelar Upacara Bendera Hari Kesadaran Nasional (HKN)
Bondowoso, Ulas.co.id – telah dilaksanakan kegiatan Upacara Hari Kesadaran Nasional (HKN) dengan Inspektur Upacara Pj. Sekretaris Daerah (Sekda) Bondowoso Haeriah Yuliati. Rabu (17/01/2024) bertempat dihalaman Pemkab setempat.
Hadir dalam acara tersebut, Pj. Sekretaris Daerah Haeriah Yuliati, Kepala Staf Kodim 0822 Mayor Inf Tanuri, Kabag SDM Kompol Maryanto, Kepala Kejaksaan Negeri Bondowoso Dzakiyul Fikri, Plt. Kabakesbangpol Bondowoso Aris Agung Sungkowo, Danki Brimob AKP Suprianto, Yonif 514/R diwakili Lettu Inf Lutfi. YK, Drs. Abdurahman,(Asisten 3 Pemkab Bondowoso), Kepala Satpol PP Bondowoso
Slamet Yantoko serta Kepala OPD Kabupaten Bondowoso.
Dalam amanatnya Pj. Sekda Bondowoso Haeriah Yuliati menyampaikan, di hari Kesadaran Nasional (HKN) Suatu Momen Yang penting dalam Mengingatkan akan tanggung jawab kita sebagai warga Negara.
“Terutama bagi para Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam menjaga Netralitas dan mendukung kelancaran Pemilu 2024. Netralitas ASN adalah suatu hal yang sangat krusial dalam menjaga Integritas Penyelenggaraan Pemerintahan dan Proses Demokrasi,” terangnya.
Haeriah juga menjelaskan, sebagai Abdi Negara, ASN memiliki tugas dan tanggung jawab untuk memberikan pelayanan yang adil dan merata kepada seluruh masyarakat tanpa memandang Suku, Agama, Ras, dan Golongan Politik.
“ASN adalah garda terdepan Pemerintah dan merupakan tulang punggung dalam mewujudkan Pemerintahan yang bersih, adil, dan transparan. Oleh karena Itu, kewajiban ASN untuk tetap netral dalam Konteks Politik sangatlah penting,” ujarnya.
Netralitas ASN menjadi kunci untuk memastikan setiap tahapan pemilu berlangsung secara adil, Jujur, dan Demokratis.
“ASN harus mampu menjalankan tugas dan fungsinya tanpa dipengaruhi oleh kepentingan politik tertentu.
Seluruh ASN baik yang berada di dalam Pemerintahan maupun di luar Pemerintahan. Harus mendukung upaya menjaga Netralitas.
Pj. Sekda mewakili Pj. Bupati juga menegaskan, Pemilu Tahun 2024 menjadi tantangan besar bagi kita semua. Pemilu adalah panggung Demokrasi yang menentukan arah dan masa depan bangsa.
“Sebagai Pj. Bupati, saya mengajak seluruh ASN, masyarakat dan elemen bangsa untuk aktif berperan serta dalam menciptakan situasi yang kondusif menjelang, Saat, dan Pasca Pemilu.
Terakhir, Mari Kita Doakan Agar Pemilu Tahun 2024 Berjalan Dengan Lancar, Adil, dan Demokratis. Semoga Pilihan Rakyat Akan membawa Negara Indonesia menjadi Negara lebih maju, Adil dan Sejahtera,” pungkasnya. (Yus)